5 Cara Alami Mendapatkan Kulit Putih Dan Berkilau Tanpa Biaya Mahal

5 Cara Alami Mendapatkan Kulit Putih Dan Berkilau Tanpa Biaya Mahal

Cara Alami Mendapatkan Kulit Putih Dan Berkilau Tanpa Biaya Mahal - Keyakinan bahwa wanita akan terlihat lebih cantik jika kulit mereka putih dan berkilau masih diadopsi oleh beberapa orang. Oleh karena itu, tidak jarang wanita melakukan perawatan mahal untuk mendapatkan kulit yang putih dan berkilau.

Kabar baiknya adalah Anda tidak perlu membayar mahal untuk memiliki kulit yang putih dan cerah seperti bintang Korea.

Cara Mendapatkan Kulit Putih Dan Berkilau


Berikut beberapa bahan alami untuk memiliki kulit yang putih dan berkilau!

1. kulit jeruk


Buah jeruk tidak hanya bagus untuk tubuh, tetapi kulit jeruk juga dapat dimanfaatkan untuk memutihkan kulit. Kandungan vitamin C dari kulit jeruk lebih tinggi dari buahnya itu sendiri. Kulit jeruk dapat membantu memperbaiki kerusakan kulit yang diakibatkan oleh radikal bebas.

Caranya:

  • Sediakan kulit jeruk secukupnya
  • Jemur dibawah sinar matahari sampai benar-benar kering kulit jeruk tadi
  • Haluskan kulit jeruk yang sudah kering tadi
  • Tambahkan sedikit air bersih kedalam kulit jeruk yang sudah dihaluskan tadi sehingga membentu seperti pasta/krim.
  • Olehkan pasta kulit jeruk tadi ke area wajah
  • Diamkan selama 15 menit
  • Bilas wajah menggunakan air hangat
  • Lakukan 2 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

5 Cara Alami Mendapatkan Kulit Putih Dan Berkilau Tanpa Biaya Mahal - kulit jeruk

2. Lemon


Manfaat lemon dalam dunia kesehatan dan kecantikan tidak diragukan lagi. Selain mampu melawan berbagai penyakit, lemon dapat membuat kulit putih dan berkilau. Hal ini disebabkan karena kandungan vitamin C dan asam alpha-hydroxy.

Kedua zat ini dapat menjauhkan radikal bebas yang bertanggung jawab untuk membuat kulit menjdi kusam.

Caranya:

  • Sediakan beberapa buah lemon
  • Potong dan peras untuk diambil sari lemonnya
  • Oleskan air perasan lemon tadi ke area wajah 
  • Diamkan selama 15 menit
  • Bilas wajah menggunakan air hangat
  • Lakukan 3 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

5 Cara Alami Mendapatkan Kulit Putih Dan Berkilau Tanpa Biaya Mahal - lemon

3. Tomat


Vitamin E dalam tomat dapat meremajakan kulit dan mengangkat sel-sel kulit mati yang menyebabkan bintik-bintik hitam.

Caranya:

  • Sediakan beberapa buah tomat yang segar
  • Potong tomat menjadi 2 bagian
  • Oleskan potongan tomat tadi ke area wajah
  • Diamkan selama 30 menit
  • Bilas wajah menggunakan air hangat
  • Lakukan 2 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

5 Cara Alami Mendapatkan Kulit Putih Dan Berkilau Tanpa Biaya Mahal - tomat

4. Susu


Susu sangat bangus digunakan sebagai bahan untuk membuat kulit putih dan berkilau. Kandungan vitamin D dan B6 susu dapat meningkatkan produksi kolagen, menghilangkan kerutan di wajah dan sekaligus dapat melembabkan kulit.

Caranya:

  • Sediakan 2 sendok susu dan madu 
  • Campurkan susu dan madu kemudian aduk sampai rata
  • Oleskan campuran susu dan madu tadi ke area wajah
  • Diamkan selama 10 menit
  • Bilas wajah menggunakan air hangat
  • Lakukan secara teratur untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

5 Cara Alami Mendapatkan Kulit Putih Dan Berkilau Tanpa Biaya Mahal - susu

5. Pisang


Seperti lemon dan jeruk, kandungan vitamin C pisang dapat membuat kulit putih dan berkilau.

Caranya:

  • Sediakan buah pisang yang sudah masak dan madu secukupnya
  • Haluskan buah pisang 
  • Campurkan buah pisang yang sudah dihaluskan tadi dengan madu kemudian aduk sampai rata
  • Oleskan campuran pisang dan madu tadi ke area wajah
  • Diamkan selama 30 menit
  • Bilas wajah menggunakan air hangat
  • Lakukan 2 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

5 Cara Alami Mendapatkan Kulit Putih Dan Berkilau Tanpa Biaya Mahal - pisang

Penutup


Demikian tadi pembahasan tentang cara alami mendapatkan kulit putih dan berkilau tanpa biaya mahal. Tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk membeli produk kecantikan bila ingin memperoleh kulit putih dan berkilau. Anda cukup menggunkan bahan alami yang murah dan bebas dari efek samping yang berbahaya. Semoga bermanfaat.

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

Tidak ada komentar